BUNG KARNO SANG PROKLAMATOR

BUNG KARNO lahir di Surabaya pada tanggal 6 juni 1901 . Pada masa kecil dan remajanya, ia dikenal pemberani . Pada masa pergerakan nasional, Soekarno selalu tampii sebagai pimpinan organisasi PNI dan Partindo . Begitu juga pada masa zaman penjajahan Jepang .
Bersama-sama dengan Mr . Soenarjo, Soekarno mendirikan sebuah organisasi pergerakan, yaitu Partai Nasional Indonesia ( P N I ) pada tanggal 4 juli 1927 . Namun pada tanggal 29 Desember 1929, PNI dibubarkan karena para pemimpinnya ditangkap dengan dugaan telah melakukan agitasi menentang pemerintah Belanda . Namun, Soekarno kembali masuk menjadi anggota Partai Indonesia ( PARTINDO ) pada tahun 1932 .
Pada masa penjajahan Jepang, Soekarno juga ikut aktif mendirikan dan memimpin Pusat Tenaga Rakyat ( PUTERA ) bersama dengan Moh . Hatta, Ki Hajar Dewantara, dan K . H . Mas Mansyur . Setelah PUTERA dibubarkan, ia tetap memimpin Jawa Hokokai ( Pengganti PUTERA ) . Menjelang proklamasi kemerdekaan, Soekarno bersama-sama dengan Mr . Muhammad Yamin, Dr . Mr . Supomo, dan Drs . Dr . Moh . Hatta menyumbangkan pikiran untuk menyusun dasar negara . Buah pikiran Soekarno mengenal dasar negara itulah yang dinamakan PANCASILA . Istilah Pancasila dikemukakan pertama kali oleh Soekarno pada tanggal 1 Juni 1945 . Sidang BPUPKI juga berhasil membentuk Panitia Perancang Undang – Undang Dasar yang diketuai oleh Soekarno . Kemudian, rancangan itu menjadi UUD 1945 . Ir . Soekarno diangkat menjadi ketua PPKI, menyusun naskah teks proklamasi, dan memproklamirkan kemerdekaan Indonesia tanggal 17 Agustus 1945 . Beliau diberi gelar Bapak Proklamasi Indonesia .

By
Arethere ‘ s

Tinggalkan komentar